Senin, 21 Maret 2016

BIODATA DAN BIOGRAFI ADINIA WIRASTI

BIODATA ADINIA WIRASTI



Nama Asli
Adinia Wirasti
Nama Entertain
Adinia Wirasti
Tanggal Lahir
19 Januari 1986
Lahir di
Jakarta, Indonesia
Profesi
Aktris
Tinggi Badan
176 cm
Kewarganegaraan
Indonesia
Zodiac
Capricorn
Terkenal
Sejak berperan sebagai Carmen dalam film Ada Apa Dengan Cinta? 2002
Saudara
Sara Wijayanto (kakak, model/penyanyi)

Selamat sore. Ga kerasa ini post yang ke – 13 dan ke – 4 di hari ini. Mohon maaf jika banyak kesalahan pengejaan kata yang benar. Maklum lah ya masih amatir..

Ok next..

Adinia Wirasti lebih akrab disapa Asti. Adinia Wirasti mengawali kariernya di dunia modelling di sebuah majalah remaja. Aktris yang kerap disapa Asti sejak kecil sudah terlihat tomboy. Karna itulah sang Ayah memasukkan Adinia Wirasti ke sekolah modelling.

 Awalnya mendapat tawaran ‘Ada Apa Dengan Cinta?’ (AADC) 2002 berperan sebagai Carmen beradu acting dengan Dian Sasto, Titi Kamal, Ladya Cheryl dan Sissy Priscillia. Kembali mendapat tawaran film ‘Tentang Dia’2005 besutan Rudy Soedjarwo, Adinia Wirasti berperan sebagai Rudi yang tomboy dan tertutup. Film tersebut membuat Adinia Wirasti meraih Piala Citra untuk kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik di Festival Film Indonesia 2005. Semakin memiliki daya tarik membuat Adinia Wirasti terjun ke dunia layar lebar seperti ‘Dunia Mereka’ &’Ruang’ tahun 2006.  Adinia Wirasti kembali dilirik Riri Riza untuk menjadi peran utama dalam film ‘3 Hari Untuk Selamanya’ disandingkan dengan Nicholas Saputra. Setelah itu Adinia Wirasti Adinia Wirasti memilih vakum dari dunia layar lebar hamper selama 4 tahun’ kemuadian mulai membintangi beberapa FTV dan menjadi model video klip Titi DJ yang berjudul Tak Ada Ujungnya.

Kerinduannya dengan dunia layar lebar membuatnya kembali bermain dalam 2 film sekaligus ‘Jakarta Maghrib’ & ‘Arisan!2’ 2011. Film Jakarta Maghrib kembali mengantarkan Adinia Wirasti meraih Piala Indonesia Movie Awards 2012 kategori Pasangan Terbaik bersama Reza Rahardian.
Berada di puncak popularitas di tahun 2003 yang dibuktikan dengan penghargaan tertinggi Piala Citra kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik melalui film ‘Laura & Marsha’. Film yang di sutradarai Inno Maleo menyandingkan Adinia Wirasti beradu acting dengan Prisia Nasution untuk memerankan 2 sahabat yang sedang terlibat konflik.

Filmografi Adinia Wirasti
1.       2002 : Ada Apa Dengan Cinta?
2.       2005 : Tentang Dia
3.       2006 : Ruang
4.       2006 : Dunia Mereka
5.       2007 : 3 Hari Untuk Selamanya
6.       2011 : Jakarta Maghrib
7.       2011 : Arisan! 2
8.       2013 : Laura & Marsha
9.       2014 : Selamat Pagi, Malam
10.   2014 : Sebelum pagi Terulang Kembali
11.   2015 : Kapan Kawin?

Film Pendek Adinia Wirasti
1.       2014 : Ada Apa Dengan Cinta? 2014

Serial Adinia Wirasti
1.       Duet (Kompas TV)

Prestasi Adinia Wirasti
1.       2005 : FFI kategori Aktris PembantuTerbaik (Tentang Dia)
2.       2012 : IMA kategori Pasangan Terbaik (Jakarta Maghrib)
3.       2012 : Piala Maya kategori Aktris Pemeran Pembantu Terpilih (Arisan! 2)
4.       2013 : FFI kategori Aktris Terbaik (Laura & Marsha)

5.       2014 : Festival Film Bandung Nominasi kategori Pemeran Utama Wanita Terpuji

Bagikan

Jangan lewatkan

BIODATA DAN BIOGRAFI ADINIA WIRASTI
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.